SM The Ballad Lolos Blacklist!


Pada bulan Agustus lalu, SM Entertainment memenangkan gugatan terhadap Kementrian Kesetaraan Gender dan Keluarga (MOGEF), atas blacklist yang dilakukan terhadap lagu SM The Ballad yang berjudul Tomorrow, dari album debut MISS YOU.

Sebelumnya lagu tersebut, oleh MOGEF dilabeli sebagai lagu yang tak layak bagi media karena lirik yang mengandung kata mabuk: So that I won't miss you while [I'm] drunk, dan I dream of you when I fall asleep drunk. Karena pelarangan tersebut, SM menggugat MOGEF pada bulan Maret dan satu persidangan digelar pada bulan Agustus lalu.

Sekitar 50 hari dari bulan Agustus, MOGEF secara resmi menarik kembali label tersebut. "Meski SM The Ballad MISS YOU dianggap kurang layak bagi konsumsi media serta dengan dalih perlindungan bagi kaum muda, berdasarkan gugatan SM Entertainment dan putusan pengadilan, - kami mengumumkan mencabut larangan tersebut," ungkap pernyataan resmi MOGEF.

Gugatan SM Entertainment terhadap MOGEF memberi dampak besar terhadap banyak artis lain yang mengalami masalah yang sama dengan lagu mereka. Mendapat banyak kontroversi lewat keputusan mereka, MOGEF saat ini tengah mempersiapkan keputusan baru tentang pelarangan lagu.

Komentar

Postingan Populer